HUBUNGAN ANTARA GIZI KURANG PADA IBU SELAMA KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN BBLR DI RUMAH SAKIT UMUM ABDUL WAHAB SYAHRENIE SAMARINDA TAHUN 2017

  • Rr Nindya Mayangsari Akademi Kebidanan Mutiara Mahakam
  • Annisa Ul Mutmainnah Akademi Kebidanan Mutiara Mahakam
  • Dian Puspita Reni Akademi Kebidanan Mutiara Mahakam
Keywords: Bayi Berat Lahir Rendah, Gizi Kurang

Abstract

Pemenuhan gizi selama kehamilan sangat penting, karena apabila seorang ibu hamil mengalami kurangnya asupan gizi maka hal tersebut bisa mempengaruhi pertumbuhan janin yang ada dalam kandungannya, salah satunya adalah bayi lahir dengan berat badan rendah, baik itu kelahiran preterm (prematur) atau cukup bulan namun beratnya tidak sesuai dengan masa kehamilan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar angka kejadian BBLR dengan dipengaruhi kurang gizi pada Ibu selama kehamilannya di RSUD Abdul Wahab Syahranie Samarinda tahun 2017. Penelitian ini menggunakan metode penelitian analitik karena menganalisis dinamika korelasi antara variabel bebas dan variabel terikat. Model pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan cross sectional dimana subjek penelitian dikumpulkan dengan cara pendekatan atau pengumpulan data sekaligus pada waktu yang bersamaan atau pada suatu saat.Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menemukan hubungan antara gizi kurang pada ibu selama kehamilan dengan kejadian BBLR di RSUD AWS Samarinda di bulan Januari 2017, dengan presentasi cukup besar, yaitu dari 40 bayi yang lahir dengan berat badan <2500 gram, ada 26 bayi yang dilahirkan oleh ibu yang mengalami gizi kurang selama kehamilan.

Published
2019-08-19
How to Cite
Mayangsari, R. N., Ul Mutmainnah, A. and Puspita Reni, D. (2019) “HUBUNGAN ANTARA GIZI KURANG PADA IBU SELAMA KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN BBLR DI RUMAH SAKIT UMUM ABDUL WAHAB SYAHRENIE SAMARINDA TAHUN 2017”, Jurnal Kebidanan Mutiara Mahakam, 6(2), pp. 41-50. doi: 10.36998/jkmm.v6i2.33.
Section
Articles
Abstract = 240 times
PDF downloaded = 208 times

Most read articles by the same author(s)